Senin, 19 Oktober 2015

19.38.00
evakuasi korban tewas di Gunung Lawu via metrotvnews.com
Ada pendaki yang mati, kabar duka (lagi) untuk dunia pendakian, kali ini Gunung Lawu yang memakan korban. Sebab kematian pun lebih tragis dan mengerikan, yakni terjebak kebakaran hutan yang belakangan memang sedang sering terjadi di tanah air. Kabar terakhir mengatakan korban tewas kini sudah mencapai 7 orang, dan 2 survivor dirawat di Rumah Sakit karena mengalami luka bakar. Evakuasi masih terus dilanjutkan oleh berbagai pihak, potensi bertambahnya korban masih sangat mungkin terjadi. Dugaan sementara penyebab kebakaran diakibatkan karena bekas api unggun yang dibuat pendaki.

Berita ini harus jadi pelajaran dan peringatan untuk kita semua agar jangan sekali-kali meremehkan kekuatan alam, karena mereka bukan lawan yang sepadan untuk kita. Bagi kawan-kawan yang akan mendaki dalam waktu dekat, persiapkan dengan baik segala keperluan untuk mendaki di musim kemarau seperti sekarang ini. Observasi dulu kondisi terkini gunung yang akan dituju, jika ada bahaya kebakaran, sebaiknya urungkan niat, tunda dulu perjalanan yang akan dilakukan hingga kondisinya benar-benar aman, jangan memaksakan diri, keselamatan harus selalu diutamakan.

2 tulisan di bawah ini buat mungkin bisa membantu sebagai tambahan bekal untuk mendaki di musim kemarau.

Tips Mendaki saat Musim Kebakaran
Tips Membuat Api Unggun saat Pendakian

Semoga kawan-kawan korban meninggal di Gunung Lawu bisa beristirahat dalam damai, dan diterima di tempat terbaik di sisi-Nya. Salam lestari!

0 komentar:

Posting Komentar