foto from : vina adzania
"Special untuk para pendaki wanita Indonesia.."
Olahraga hiking dan camping nampaknya semakin hari semakin banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Kini naik gunung tak lagi didominasi dan dimonopoli oleh para pendaki yang memiliki latar belakang pecinta alam saja, namun lebih universal lagi dengan banyaknya pendaki baru yang datang dari berbagai kalangan. Salah satu yang menarik dari fakta tersebut adalah makin banyaknya pendaki cantik yang menghiasi arena pendakian. Ya, kaum hawa pun kini tak segan untuk berpetualang di alam bebas menaklukkan puncak-puncak gunung tinggi. Hal ini tentunya merupakan satu hal positif untuk dunia pendakian, olahraga ini semakin terbuka untuk siapa saja tanpa memandang latar belakang, jenis kelamin, ataupun status sosial seseorang. Selain itu, dengan makin banyaknya pendaki cantik, tentunya para pendaki pria mendapat bonus tambahan, selain dapat menikmati keindahan alam, kecantikan para pendaki wanita akan melengkapi pemandangan yang dinikmati saat pendakian.
photo from valentine delique |
foto from : anggityas alfianrisa
foto from : vina adzania
Dibandingkan dengan kebutuhan pria yang lebih simpel dan praktis, kebutuhan wanita dalam berbagai hal cenderung lebih rumit (ada sebagian wanita yang simpel juga sih sebenernya, hehe). Hal ini berlaku pula untuk urusan mendaki gunung. Pendaki wanita tentunya memerlukan beberapa kebutuhan khusus (misalnya saat sedang dalam kondisi haid) agar dapat menjalani perjalanan pendakian dengan aman dan nyaman. Bagi anda para pendaki wanita, aturlah strategi sebaik-baiknya saat proses persiapan perjalanan, guna menyiasati segala kondisi yang kiranya akan menghambat pendakian anda. Hal ini sangat perlu untuk dilakukan jika anda tak ingin jadi penghambat perjalanan grup pendakian yang anda ikuti. Meski anda wanita, bukan berarti anda boleh menjadi penghambat perjalanan bukan? Tunjukan bahwa anda bisa diandalkan dengan segala persiapan yang telah anda lakukan.
Para pendaki cantik yang hadir dalam tim pendakian tentunya akan menjadi pemanis perjalanan pendakian yang dilakukan. Jika kebetulan mereka ada dalam tim pendakian anda, jaga dan hormatilah mereka dengan sebaik-baiknya. Dan terakhir, terima kasih untuk kalian para pendaki cantik yang telah menghiasi alam pegunungan Indonesia, salam lestari!
0 komentar:
Posting Komentar