Beberapa waktu lalu, saya sempat membahas mengenai 7 gunung tertinggi di Indonesia, atau seven summitnya Indonesia. Beberapa telah dibahas terlebih dahulu, seperti gunung semeru sebagai atap tertinggi pulau jawa, dan gunung kerinci sebagai atap pulau sumatra. Nah, untuk melengkapi informasi mengenai puncak-puncak tertinggi Indonesia, kali ini saya akan membahas salah satu puncak tertinggi lainnya, yakni gunung Binaiya sebagai puncak tertinggi di kawasan kepulauan maluku.
Gunung Binaiya terletak di pulau Seram, termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Manusela, Maluku. Gunung Binaiya yang dikenal juga dengan nama "Mutiara Nusa Ina" memiliki ketinggian puncak 3.027 mdpl. Puncak tertinggi kepulauan Maluku ini dapat di daki lewat 2 jalur pendakian, yakni lewat jalur utara dan selatan.
Untuk mengakses gunung Binaiya, dapat dilakukan dengan memulai dari ibukota maluku, yakni kota Ambon. Dari ambon, gunakan jasa angkutan bus menuju pelabuhan Tulehu, kemudian dilanjutkan dengan menyebrang laut menuju pulau seram dengan menggunakan speedboat, tepatnya menuju pelabuhan Wahai. Setelah tiba di pelabuhan Wahai, perjalanan dilanjutkan menuju lokasi pendakian dengan waktu tempuh selama 6 jam perjalanan. 2 jalur pendakian Gunung Binaiya akan bertemu di desa terakhir sebelum puncak, yakni desa Kanikeh. Pendakian dari jalur utara ataupun selatan akan memakan waktu sekitar 2 hari perjalanan, dengan melalui 2 desa. Dan di desa terakhir, yakni desa Kanikeh, pendaki wajib mengadakan upacara adat sebagai syarat untuk mendaki gunung Binaiya, yang merupakan puncak tertinggi kepulauan Maluku.
0 komentar:
Posting Komentar